INDRAMAYU- H. Sukana,M.Pd Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri satu (SMPN 1) Patrol Kecamatan Patrol Kabupaten Indramayu – Jawa Barat di momentum hari Kemerdekaan Republik Indinesia (RI) Ke 78 di tahun 2023 memberikan penghargaan kepada Empat Guru terbaik yang berprestasi dalam melakukan proses pembelajaran terhadap para siswa /.siswi bidang mata Pelajaran (Mapel).
Pada acara Penyerahan penghargaan, H. Sukana kepada Kreator Jabar mengatakan, penghargaan yang diberikan oleh kami kepada tenaga pendidiknya sebagai bentuk motivasi dan semangat pada guru.
“Guru pendidik terbaik yang menerima penghargaan di antaranya, Daryuni, S.Pd, Feni Fatihan, S.Pd, Puska Agustiana, S.Pd dan Dra. Malikha,” ujarnya.
Lebih lanjut Sukana menjelaskan, Anugrah atau penghargaan yang kami berikan ini semoga dapat mendorong peningkatan profesionalisme dan kompetisi guru di era digital yang memicu perubahan di segala bidang, di zaman yang disruptif seperti ini, di butuhkan guru – guru yang bergerak cepat mengikuti perkembangan terkini dan memahami jiwa generasi milenial.
“Tugas guru saat ini semakin kompleks saja, guru tidak hanya mendidik, mengajar, mengharahkan dan melatih siswa, tetapi harus pula mampu menanamkan dan membentuk karakter dan sikap spiritual yang baik, kemampuan inovasi guru sangat segnifikan guna menanamkan nilai dasar karakter peserta didik serta menjadi inspirator bagi peserta didik,” jelasnya. (Warlan)