MERAUKE – Kepala RRI Merauke, Jack Resubun melakukan konferensi pers terkait program Daerah Memilih di salah satu hotel di Merauke, Jum’at (6/9/2024).
Radio Republik Indonesia (RRI) Merauke siap kawal pilkada dengan berikan informasi akurat terkait pemilihan kepala daerah serentak melalui program “Daerah Memilih” mulai hari ini, Jum’at (6/9/2024).
Menurut Kepala RRI Merauke, Jack Resubun, program ini ditargetkan dapat menjangkau 70.000 (Tujuh Puluh Ribu) pendengar melalui siaran digital yang sudah tersedia.
“Hingga hari ini target RRI digital sudah 51.000 (Lima Puluh Satu Ribu) pendengar, targetnya nanti
hingga pelantikan bisa sampai 70.000 (Tujuh Puluh Ribu),”jelasnya.
Sebagai lembaga negara, RRI berperan untuk dapat memberikan informasi yang berimbang, akurat, dan ikut mengawal proses pilkada yang tengah berlangsung melalui program “Daerah Memilih” yang telah diluncurkan pada pagi tadi pukul 10.00 WIT di Kantor RRI Merauke, Jalan Ahmad Yani,
Merauke, Papua Selatan.
“Meski sudah cukup banyak tahapan yang terlewatkan, saat ini kita memasuki tahapan-tahapan
krusial dan RRI sebagai lembaga negara untuk menyukseskan pilkada,” ujar Jack Resubun kepada wartawan saat konferensi pers di salah satu hotel di Merauke.
Selain disiarkan melalui siaran radio RRI, program ini juga disiarkan melalui siaran relay atau siaran
tunda hingga ke wilayah 3T (Tertinggal, Terdepan, Terluar) hingga ke Kabupaten Mapi dan
Kabupaten Asmat.
Melalui program ini juga diharapkan dapat meminimalisir konflik yang terjadi di daerah akibat informasi yang akurat. (Jes/rls)